[iklan]

Apakah serasi itu?

 Apakah serasi itu?

Septian Trio Arizona


Hidup ini memaksa kita tidak bisa sendiri.


Di rumah tangga kita berpasangan, di pekerjaan kita berpartner, di lingkungan kita bertetangga, dunia yang ALLAH ciptakan luas ini tidak untuk seorang diri!


Namun dalam menjalin hubungan dengan orang lain kita terlalu cepat mengambil keputusan kita tidak serasi! dan karena kita tidak serasi kita mustahil bisa harmonis.


Serasi bukanlah sama.


Saat saya tampilkan gambar ini, manakah yang menurut anda serasi? A yang berpakaian serba hitam dari atas sampai bawah atau B yang dengan kombinasi beberapa warna?


Serasi bukanlah sama!


Berada di orang-orang yang sama dalam segala hal mungkin asyik tapi itu bukan serasi yang sebenarnya!


Termasuk suami istri, seringkali saling jengkel dengan perbedaan dan sering lupa bahwa perbedaan itulah letak karunia ALLAH berupa keserasian yang akan kita pahami nanti dengan sebutan keharmonisan!


Harmonis bukan berarti tanpa pertengkaran, tanpa konflik dan tanpa masalah...


Harmonis itu memang harus berbeda agar serasi .


Pasangan bukan kembaran yang memang pasti berbeda..


Tangan kanan dan kiri pun jadi serasi karena berbeda, apakah anda mau tangan anda kanan semua?


Revisi makna serasi dalam segala hal bisa membuat hidup anda lebih bahagia dan lebih penuh makna..


Saya ahli dalam marketing mendekat kepada teman-teman yang ahli dalam produksi .. serasi!


Sudah jarang saya nongkrong sama teman-teman sesama marketing... nongkrong sama teman-teman sesama marketing memang asyik.. tapi bukanlah itu serasi...


Saya butuh support produksi, finance, dan komponen lain...


Saya makin mencintai keluarga saya, terutama lebih bisa mengontrol marah kepada perbedaan dengan istri karena menyadari kami serasi . serasi bukanlah sama.


yang sama dalam ikatan keluarga, kerja, sosial, kelompok adalah kesamaan dalam hal pokok.


Sama visinya, sama keyakinannya, sama tujuannya...


Selebihnya tidak butuh kesamaan, yang dibutuhkan malah perbedaan..


Semoga bermanfaat untuk diriku di suatu hari jika lupa, dan semoga juga bermanfaat untukmu.

 


Terkait :

0 komentar


0 komentar:

Posting Komentar

Artikel Arsitektur dan Konstruksi

 

Bersama Belajar Islam | Pondok OmaSAE: Bersama mengkaji warisan Rasulullah saw | # - # | Pondok OmaSAE : Belajar Agama via online


Didukung oleh: Suwur - Tenda SUWUR - OmaSae - Blogger - JayaSteel - Air Minum Isi Ulang - TAS Omasae - Furniture - Rumah Suwur - Bengkel Las -